Polres Mojokerto Bersama Kodim 0815 Mojokerto Tanam Rumput Vertiver

0
761

Titaniumnews.id. Mojokerto – Kapolres Mojokerto AKBP Feby, D.P. Hutagalung, S.I.K., M.H. bersama pejabat utama Polres Mojokerto melaksanakan apel bersama di Trawas, pagi ini Selasa, 18/02/2020.

Apel ini digelar dalam rangka penanaman rumput vetiver di Kecamatan Sukosari Trawas Kabupaten Mojokerto bersama sama Forkopimda dengan unsur masyarakat lainya.

Menurut Kapolres Mojokerto, rumput Vetiver atau biasa disebut akar wangi (chrysopogon zizanioides) adalah tumbuhan sejenis rumput yang masuk dalam keluarga Poaceae dan berasal dari negara india Rumput Akar wangi (vetiver) berkerabat dekat dengan sorghum, tetapi berbagi banyak karakteristik morfologi dengan rumput harum lainnya, seperti serai , palmarosa dan citronella.

“Rumput vertiver bisa tumbuh hingga mencapai ketinggian 1,5 meter, yang dicirikan dengan batang yang tinggi dan daun yang panjang yang tipis” Ujar Kapolres.

Selain itu, rumput akar wangi (vetiver) sangat toleran terhadap kekeringan dan dapat membantu melindungi tanah terhadap erosi.

“Karena akar yang begitu dalam, akar wangi  tidak mudah tercabut sehingga dapat digunakan untuk membuat stabil rel kereta api dan tanggul mencegah terjadinya tanah longsor atau erosi” Imbuhnya.

Kapolres menjelaskan, sebagai bentuk kepedulian kita terhadap lingkungan, pagi ini kami bersama sama rekan rekan dari Kodim 0815 Mojokerto, melakukan penanaman rumput vertiver sebagai antisipasi atau pencegahan terjadinya tanah longsor dan erosi.

Kenapa di pilih jenis rumput vertiver karena karakter rumput ini yang tahan terhadap panas dan air yang minim serta akarnya yang cukup kuat dan panjang yang bisa memperbaiki struktur tanah menahan tanah utamanya terasiring agar tidak mudah longsor dan erosi. (Hms)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here