Mojokerto – Tahun 1928 merupakan tonggak bagi para pemuda Indonesia untuk menyatukan tekad bersatu dalam satu ikatan Bangsa Indonesia meskipun Negara Indonesia memiliki keberagaman adat istiadat dan bermacam – macam suku bangsa. Kita semua patut berterimakasih kepada seluruh para pemuda yang berasal dari berbagai suku dan berkumpul pada waktu 90 tahun yang lalu sehingga lahir sebuah sumpah dari para pemuda ini dengan sebutan “Sumpah Pemuda”.
Dalam upacara memperingati hari Sumpah Pemuda yang dipimpin oleh AKBP Leonardus Simarmata, S.Sos., S.I.K., M.H, pagi ini Senin (29/10) mengatakan, Pemuda di era Globalisasi sekarang ini harus mampu mewujudkan impian yang sudah dicanangkan oleh para pendahulu, seluruh bangsa Indonesia harus bersatu meskipun banyak perbedaan yang ada.
“Dengan bersatu maka negara Indonesia akan menjadi kuat, Upaya – upaya untuk memecah belah bangsa ini harus kita lawan bersama – sama” tutur Kapolres Mojokerto.
Salah satu hal yang menjadi contoh Persatuan dan Kesatuan Bangsa yang kokoh di buktikan pada Semangat Bersatu oleh para pemuda dalam Asian Games baru – baru ini, dengan negara Indonesia yang mampu menjadi negara nomer 4 terbaik di seluruh Asia dalam mengumpulkan medali.
“Ini merupakan kemajuan yang diperoleh oleh para pemuda dalam bidan Olahraga dan juga dukungan dari seluruh masyarakat Indonesia. Semoga semangat persatuan ini dapat merambah ke seluruh bidang yang ada sehingga bangsa Indonesia menjadi bangsa yang kuat” Tandasnya.
(Amr)