Titaniumnews – Kepolisian Resort Trenggalek turut mengirimkan personel dan relawan tertib lalu lintas dalam gelaran safari Millenial Road Safety Festival (MRSF) Rayon IV Polda Jatim yang diselenggarakan di kediri tepatnya di Jl. Dhoho Kediri yang juga merupakan lokasi Car Free day (CFD). Minggu (10/02)
Kehadiran rombongan dari Polres Trenggalek yang dipimpin langsung oleh kapolres trenggalek AKBP Didit Bambang Wibowo S, S.I.K., M.H dan didampingi perwira Satlantas tersebut merupakan bentuk dukungan kongkrit serta bertujuan agar sosialisasi MRSF lebih semaak. Tak ketinggalan si Bolis (Boneka Polisi) kebanggaan Polres Trenggalek turut hadir meramaikan susana MRSF.
“Salah satu misi dari MRSF ini adalah menekan angka kecelakaan lalu lintas yang melibatkan generasi millenial dengan rentang usia 15 hingga 35 tahun. Polres Trenggalek secara mandiri juga telah melakukan kampanye secara masih dengan melibatkan pelajar dan komunita masyarakat lainnya.” Jelas AKBP Didit
“Alhamdulilah, semua merespon positif.” Imbuhnya
Sementara itu, Kanitdikyasa Satlantas Iptu Agustyo, S.H yang kebetulan juga turut hadir mendampingi Kapolres Trenggalek bersama dengan Kanitregiden Iptu Radyati Putri Pradini, S.I.K. menuturkan, kehadiran si Bolis cukup menarik perhatian dari para peserta CFD.
Sepasang Boneka Polisi seakan menjadi magnet yang mampu mencuri perhatian. Tak ayal, banyak dari para peserta maupun pengunjung CFD yang ingin berswafoto bersama si Bolis.
“Boneka Maskot si Bolis ini memang unik dan lucu. Sempat kewalahan tadi banyak yang minta foto selfie.” Ujar Iptu Agustyo.
Selain sosialisasi MRSF dan kampanye tertib berlalu lintas, para pengunjung yang hadir juga disuguhi atraksi free style sepeda motor serta berbagai hiburan lainnya.